Monday, June 27, 2011

MANADO

Kota Manado adalah ibu kota dari provinsi Sulawesi Utara. Kota Manado seringkali disebut sebagai Menado. Motto Sulawesi Utara adalah Si Tou Timou Tumou Tou, sebuah filsafat hidup masyarakat Minahasa yang dipopulerkan oleh Sam Ratulangi, yang berarti: "Manusia hidup untuk memanusiakan orang lain" atau "Orang hidup untuk menghidupkan orang lain". Dalam ungkapan bahasa Manado, sering kali dikatakan: "Baku beking pande" yang secara harafiah berarti "Saling menambah pintar dengan orang lain

Tempat-tempat Wisata di Sulawesi Utara yang Wajib dikunjungi

Taman Safary Naemundung

Taman Safari Naemundung ini memiliki banyak hewan yang berbeda dari Taman safari biasanya. Taman safari ini memiliki salah satu keunikannya sehingga banyak sekali wisatawan yang berkunjung kemari hanya untuk melihat kera terkecil didunia yang memiliki berat hanya 250 gram. Disana juga terdapat babi rusa bercula khas Sulawesi, macam-macam jenis burung tropis, dan jenis-jenis hewan lainnya.

Pulau Siladen

Pulau Siladen terdapat di sebelah timur laut Bunaken Kecamatan Bunaken sekitar 8 mil dari pusat Kota yang dapat ditempuh selama 45 menit dengan menggunakan kapal motor. Pulau Siladen ini memiliki luas sebesar 31,25 ha. Banyak wisatawan yang berkunjung ke pulau ini karena Pulau Siladen terkenal dengan pasir putihnya yang putih dan sangat indah. Disana kita dapat menikmati taman laut dengan sightseeing (berkeliling), naik perahu berkaca (katamaran), snorkeling (berenang memakai alat pernapasan), diving (menyelam) dan photography underwater (foto bawah laut); serta berjemur badan di pantai.

Danau Tondano

Letak Danau Tondano berada diketinggian 600 mdpl dan luasnya sekitar 4.278 Ha. Untuk sampai disana, kita harus melewati Kota Tomohon, kota yang belakangan tersohor karena aneka ragam tanaman bunga yang dihasilkannya sehingga disebut sebagai Kota Bunga. Disana terdapat beberapa fasilitas yang disediakan diantaranya yaitu seperti bungalow, kolam renang, dan restoran. Pihak pengelola juga menyediakan jasa penyewaan mobil, peralatan renang, dan perahu engkol.

Taman Nasional Bunaken

Pada awalnya Bunaken adalah pulau karang (atol). Luas wilayahnya sekitar 887,5 hektare. Taman Bunaken terdapat sekitar 7 mil dari Pelabuhan Manado yang dapat ditempuh selama 35 menit dari pusat kota dengan menggunakan kapal motor. Taman Laut Bunaken merupakan salah satu taman laut yang indah yang pernah ada di Indonesia. Wilayah pantainya terdiri dari hutan bakau dan pasir putih. Lautnya terdapat terumbu karang keras dan lembut, dinding karang yang terjal, dengan beraneka bentuk dan warna biota laut diantaranya terdapat ikan hiu, kura-kura, Mandarin Fish, kuda laut, ikan pari, dan yang terkenal adalah ikan purba Raja Laut (Coleacant).

Bukit Kasih

Bukit Kasih terletak di daerah Tomohon, tepatnya di kaki Gunung Soputan. Bukit Kasih memiliki nama yang cukup unik karena nama tersebut memiliki pengertian bahwa disana terdapat tempat-tempat ibadah yang saling berdekatan satu dengan yang lainnya, disana menunjukan simbol bahwa semua agama dapat hidup berdampingan dan saling mengasihi. Di Bukit Kasih terdapat gereja Katolik, gereja Kristen, Vihara, Mesjid, dan Pura.

Diatas ini adalah sebagian dari tempat wisata di Manado yang wajib kita kunjungi karena sebagai Warga Negara Indonesia kita harus mendukung dan melestarikan kebudayaan yang ada supaya kebudayaan yang ada di Indonesia ini tidak hilang begitu saja. Wisatawan asing saja banyak sekali yang datang ke Manado untuk menikmati tempat-tempat wisata yang ada.

Taman Nasional Bogani Nani Wartabone

Taman Nasional Bogani Nani Wartabone yang sebelumnya bernama Dumoga Bone, memiliki berbagai keunikan ekologi sebagai kawasan peralihan geografi daerah Indomalayan di sebelah Barat dan Papua-Australia di sebelah Timur (Wallaceae Area).

Obyek wisata petualangan ini obyek wisata bagi para pelancong untuk mengenal fauna endemik yang menghuni taman nasional ini seperti anoa, burung taon, kuskus, babi, rusa, dan burung Maleo, kera berkepala hitam, kelelawar raksasa pemakan buah, burung enggang, dan tarsier.

Pantai Bolaang Mongondow

Di pantai Bolaang Mongondow terdapat Pulau Molosing, dan Pulau Tiga yang menjadi kawasan wisata pasir putih yang halus, dan banyak dikunjungi wisatawan.

Pulau Lembeh

Di kota ini juga terdapat pemandangan yang menarik yaitu bentangan pulau yang cukup besar di depan pelabuhan dikenal dengan Pulau Lembeh yang cocok untuk lokasi wisata menyelam, dan menikmati keindahan bawah laut.

Selat Lembeh memiliki taman laut yang indah dengan spesies ikan yang beraneka ragam dan hidup pada terumbu karang. Wisatawan mancanegara tinggal di Pulau Lembeh dengan berbagai fasilitas wisata bahari.

Air Terjun Nguralawo

Obyek lainnya adalah Air Terjun Nguralawo di desa Binala Kecamatan Tamako, jaraknya 6 Km dari pusat kota Tamako. Menurut legenda dinamakan Nguralawo karena zaman dulu air terjun ini menjadi tempat pemandian para bidadari (putri kayangan).

Pantai Kora-Kora

Berada di Desa Kapataran, sekira satu jam perjalanan dengan menggunakan kendaraan umum dari Tondano, Pantai kora-Kora adalah tempat yang tenang yang menjanjikan ketenangan dari kesibukan perkotaan. Anda dapat berenang, mandi sinar matahari, berperahu, dan melakukan aktivitas menyenangkan lainnya.

Manado

Saat ini Manado telah berkembang menjadi kota besar dengan masyarakatnya yang kosmopolitan. Ibukota provinsi Sulawesi Utara ini merupakan kota yang bersih dengan penduduknya yang ramah. Standar ekonomi penduduk Manado disebut-sebut sebagai yang tertinggi di wilayah timur Indonesia.

Pulau Bunaken

Terkenal di seluruh dunia karena keindahan taman lautnya dan kecantikan pantai dengan karang-karang lautnya. Bunaken disebut-sebut memiliki kecantikan alam bawah air yang paling spektakuler di dunia di mana aneka bentuk terumbu karang, gua-gua, dan lembah bawah air bersatu padu dihiasi bunga karang dan aneka ikan berwarna-warni.

Hewan laut seperti kura-kura dan ikan lumba-lumba juga kerap terlihat di kawasan Bunaken. Aneka bentuk koral berwarna-warni di sekitar Pulau Bunaken telah menjadi daya tarik bagi wisatawan manca negara untuk datang menyelam dan snorkeling.

Di Pulau Bunaken terdapat sisa-sisa bangkai pesawat terbang militer dari masa Perang Dunia II yang juga didatangi wisatawan sebagai salah satu daya tarik wisata di tempat ini.

wisata kuliner

1. Pusat Bubur Manado (Jl Wakeke - Ada Hotel New Queen)
2. NASI KUNING SEROJA (Jl Diponegoro depan Sekolah Kristen Eben Haezar-Manado)
3. NASI KUNING TERNATE (Dekat Fresh Bakery)
4. RM Rajawali (Jl Sudirman Dekat Swiss Bell Hotel Manado)
5. ES TJI MEI (Jl Sudirman-Paal 2 Manado)
6. RESTAURANT CITY EXTRA (Malalayang Pantai - Jl. Trans Sulawesi)
7.Ikan Bakar di Kalase

Taman Laut, Patung Yesus, dan Buah Tangan

Jika sudah tiba di Manado, pasti tak terbayang alias bingung mengurutkan tempat mana saja yang akan dituju. Pasalnya, tak terhitung place of interest yang tersebar di Manado. Sebut saja Taman Nasional Bunaken yang merupakan kawasan konservasi perairan dengan luas 79.065 ha. Dan, terdiri dari dua bagian terpisah yaitu bagian Utara meliputi lima pulau masing-masing Pulau Bunaken, Siladen, Manado Tua, Mantehage dan Pulau Nain, serta wilayah pesisir Desa Molas, Desa Meras, Tongkaina dan Tiwoho. Sementara itu, bagian selatan meliputi pesisir desa-desa yaitu Desa Popo, Teling, Kumu, Pinasungkulan, Rap-rap, Sondaken, Wawontulap dan Poperang.

Taman Nasional Bunaken memiliki keanekaragaman hayati pesisir dan laut serta tiga ekosistem utama perairan tropis Indonesia, yaitu: Terumbu Karang, Hutan Bakau dan Padang Lamun. Beruntung kami menginap di Hotel Santika Seaside Resort Manado, sebab hanya butuh waktu sekitar 20 menit perjalanan dari dermaga hotel menuju Taman Nasional

Bunaken, dengan perahu motor. Di taman inilah kebesaran sang pencipta benar-benar teruji dengan menghasilkan maha karya nan fenomenal. Jika ingin menyelam atau sekedar berkunjung ke Bunaken, Thalassa 5* Dive Center Manado siap membantu wisatawan dan menjelajah area menyelam yang dihuni makhluk eksotis.

Kami juga sempat mengunjungi perumahan paling elit di kota Manado, Citraland "The City of Blessing". Tagline perumahan tersebut memang bukan sembarang kata-kata. Pasalnya, di area inilah dibangun patung Yesus, yang dinamai Monumen Yesus Memberkati. Patung ini dibangun di ketinggian 242 meter di Kelurahan Pinaleng. Tingginya 30 meter, berarti lebih tinggi 3 meter dari Patung Yesus di Timor Leste.

Manado harus bangga karena memiliki patung Yesus tertinggi di Asia. Bahkan, di tingkat dunia, Monumen Yesus Memberkati yang digagas Ciputra sang tokoh properti terkenal itu berada di urutan ketiga sebagai patung tertinggi setelah Patung Kristus Penebus di Rio De Janeiro-Brazil dan Patung Liberty di New York-Amerika Serikat.

Posisi lay-out patung ini cukup unik karena tampak seperti melayang. Setidaknya, proses pengerjaan selama 2 tahun yang mengambil di Jakarta dan Manado itu membuahkan maha karya sensasional. Posisi melayang itu sendiri merupakan penggambaran dari Yesus bangkit dari kematian lalu memberkati murid-muridnya sebelum melayang menuju ke surga.

Jika di Manado, tampaknya tak lengkap jika belum berkunjung ke Merciful Building yang berlokasi di Kompleks Ruko Wanea Plaza. Ini adalah tempat membeli buah tangan termasuk makanan industri unggulan di Sulawesi Utara. Tempat ini mengadopsi konsep Open Pabric sehingga para pengunjung bisa melihat secara langsung proses pembuatan makanan secara detail dan higienis. Ada sekitar 41 produk unggulan Sul-Ut yang bisa diborong sebagai oleh-oleh. Seperti, manisan pala, sirup dodol, kembang gula dan selai pala, berbagai olahan dari tepung sagu seperti kue Bagea & Bangket, ada pula Kcang Goyang, Kacang Tore, Halua Kenari, Klaper Koek, Dodol Kenari, Abon Ikan Cakalang Fufu, Abon Ikan Roa, keripik singkong, keripik talas, aneka macam roti dan donat, hingga aneka produk busana dan aksesoris.

No comments:

Post a Comment